Cari Blog Ini

Emansipasi Wanita


Assalamualaikum. Wr.Wb Segala puji bagi Allah yang telah memberi nikmat iman, ihsan dan islam kepada kami, dan yang telah memuliakan dan menghormati wanita. Shalawat dan salam semoga selalu tercurahkan kepada bimbingan Nabi besar kita, Nabi Muhammad SAW. Yang telah membawa zaman ini menuju zaman yang beradab. Saudara-saudara sekalian, Emansipasi wanita. Mungkin kata-kata ini tidaklah asing ditelinga kita. Seringkali kita mendengar kata-kata emansipasi wanita. Terlebih dahulu saya ingin menjelaskan bahwa emansipasi adalah mengajak persamaan persis antara laki-laki dan perempuan, ingin menyetarakan kedudukan antara laki-laki dan perempuan, sehingga tak ada sekat diantara keduanya. Mengajak agar wanita mempunyai hak yang sama seperti laki-laki. Sekarang, emansipasi wanita sudah sangat menyebar ke seantero plosok dunia. Banyak yang berdemo dan membela kaum wanita agar setara dengan kaum laki-laki. Padahal tidak semestinya wanita sama persis dengan laki-laki. Apakah kodrat juga harus disamakan? Tentu tidak bukan. Pasti ada perbedaan antara kedudukan laki-laki dan perempuan. Watak keduanya pun sudah sangat jauh berbeda, maka dari ini keduanya sangat tidak mungkin disamakan. Keinginan tersebut sangat sulit dilakukan dan dalam islam laki-laki tidak sama dengan perempuan. Seperti dijelaskan dalam QS. Ali-Imran:36, “Dan laki- laki tidaklah seperti perempuan”. Ayat tersebut membuktikan bahwa laki-laki selamanya tidak sama seperti perempuan. Ilmu pengetahuan pun membuktikan secara fisik laki-laki dan perempuan mempunyai perbedaan yang mencolok, diantaranya yaitu: 1. Laki-laki dalam permasalahan kehidupan lebih mementingkan rasio, sebaliknya wanita lebih mementingkan emosi dan perasaan daripada rasio 2. Dalam masalah kepekaan, pria kurang ketimbang wanita. 3.Wanita lebih perhatian kepada masalah- masalah yang kecil dan konkrit ketimbang laki-laki Dikarenakan ada perbedaan inilah agama islam menetapkan hak dan kewajiban yang berbeda antara laki-laki dan wanita. Tugas masing-masing tersebut semakin memperjelas kedudukan antara kaum laki-laki dan wanita sangatlah berbeda. Tetapi keduanya bisa saling bekerja sama dan membantu satu sama lain. Dalam kacamata Islam, emansipasi wanita diperbolehkan, asalkan emansipasi tersebut diartikan sebagai usaha-usaha perbaikan hidup wanita dalam hal pendidikan, wawasan, kesejahteraan, sehingga membuat wanita tidak ketinggalan jaman dalam hal tersebut. Bahkan sangat dianjurkan dalam Islam bahwa umat muslim harus mencari ilmu sebanyak- banyaknya, tidak menutup kemungkinan khususnya untuk wanita. Namun, larangan Islam dalam emansipasi adalah jika diartikulasikan sebagai kebebasan penuh untuk disetarakan dengan kaum laki-laki dalam hal segala-galanya. Dalam hal penampilan, pekerjaan, hak serta kewajiban. Ini semua sudah sangat menyimpang dalam ajaran Islam. Bahwa emansipasi bukanlah kebebasan yang sepenuhnya untuk wanita, tetapi tetap ada batasan-batasannya dalam emansipasi tersebut. Saudara-saudara sekalian, Islam sangat menghargai wanita. Maka dari itu wanita banyak sekali batasan-batasan agar tidak terjerumus dalam jurang kebinasaan dan kehancuran bagi wanita itu sendiri. Allah telah menggariskan pedoman dan petunjuk bagi wanita demi kebahagiaan dan kesejahteraan wanita itu sendiri. Maka sekiranya bagi kaum wanita agar senantiasa menjaga diri dalam hal-hal yang akan membawa dirinya dalam jurang kebinasaan. Kebebasan tanpa agama sangat memungkinkan wanita dengan mudahnya terjerumus dalam perzinahan. Mereka mempekerjakan dirinya untuk orang lain tanpa keinginan sendiri, melainkan ada tuntutan ekonomi dan sebagainya. Untuk itulah wanita sangat disarankan agar selalu berpegang teguh kepada syariat-syariat Islam dan selalu berada di jalan yang lurus. Untuk setiap wanita, haruslah mencari ilmu dan berwawasan tinggi agar kehidupan kedepannya lebih baik lagi. Namun itu semua tetap pada batasan- batasan dalam kewanitaannya. Bukan kebebasan penuh yang disetarakan dengan laki-laki. Sekian saja pidato dari saya, kurang lebih saya mohon maaf. Wassalamualaikum. Wr.Wb

berbagi

Choose your favourite font

Font Widget by Tutorial Blogspot

Kamera Pengintai

Suported sedikit Berbagi

jam spongebob

<a href=http://www.tutorialblogspot.com/></a>

Blog Archive

Blogroll

Total Tayangan Halaman

pengunjung online

Widget Visitors Online by Tutorial Blogspot

Pengikut

gratis sms

cursor spongebob

Blogger Cursor by Tutorial Blogspot

selamat datang

Wellcome Notice byTutorial Blogspot

kembang api

Diberdayakan oleh Blogger.